Menulis Dengan Tulisan Yang Memikat
Dan perlu anda ketahui,
rahasia kepenulisan yang sebenarnya adalah bukan hanya pada keikut sertaan
penulis pada aturan - aturan yang telah baku pada kepenulisan. dengan kata
lain, bahwa inti kepenulisan yang sebenarnya adalah pada kesungguhan hati.
sekilas kata tersebut, sangatlah mudah
dipahami. kenyatanya tidak demikian, tidak
banyak orang yang bisa mencapai tingkat derajat kesempurnaan dalam
menulis.
Tulisan yang layak dan memikat
mempunyai alur yang baik dalam sebuah kepenulisan, entah dari pembuka, inti sampai
penutup. Dan sejatinya sebuah tulisan adalah pengungkapan sebuah rasa lewat,
keluh kesah hati seseorang tentang apa yang terjadi dan dialami oleh seorang
penulis. Sepenuh hati, sepenuh rasa, sepenuh pikiran, totalitas dalam
kepenulisan akan menciptakan ledakan - ledakan yang dapat mengherankan dan
dapat mengganggu alam bawah sadar seseorang. Karena yang demikian itu, tidak
jarang pembaca, lantas hatinya tersentuh dan bisa langsung menangis, tertawa, tersenyum dan
lain sebagainya.
Dan tak ketinggalan penting,
umumnya sebuah kepenulisan pasti akan diselipkan sebuah gambar yang memilki
hubungan dengan kepenulisan, agar lebih mempermudah pembaca dalam memahami
sebuah kepenulisan. Karena tidak jarang, orang melihat sebuah karya tulis, yang dilihat
pertama kali adalah tema dan gambar yang dibuat.
Pernah Saya menuliskan
sebuah pengalaman hidup, yang di bungkus dalam sebuah kemasan cerpen yang
sedikit humoris dan serius. Tulisan yang dirasa remeh tersebut, malah justru memberikan perhatian pembaca dan
banyak yang memberikan komentar yang
bervariasi. kenapa demikian ? karena karakter dan ciri khas dalam sebuah
kepenulisan akan sangat diperhitungkan, klimak dalam sebuah cerita,
permainan dalam menciptakan sebuah kata
dan kalimat.
Kepenulisan yang memikat
pasti tidak akan meninggalkan kutipan kutipan yang menarik dari seorang
penulis, entah itu berupa motivasi, kata – kata bijak , ucapan seorang yang
terkenal dan lain sebagainya.
Tag :
Menulis
0 Komentar untuk "Menulis Dengan Tulisan Memikat"