Karya Esai
Bagian – bagain yang harus di
ketahui dalam pembuatan karya esai yang baik adalah sebagai berikut :
Tema Menarik
Ketertarikan sebuah tema yang
akan menjadi perhatian publik dalam memberikan sebuah komentar yang berkaiatan
dengan kelebihan dan kekurangan karya tulis. Dengan memilih sebuah tema yang
hangat, maka pembaca akan segan untuk membuang wantunya, agar terus membaca
sampai mendapatkan manfaat dari bacaan tersebut.
Lakukan research
Dengan melakukan sebuah research,
yang mengambil pada buku – buku atau pada situs – situs tertentu yang menjadi
pembahasan, akan lebih memperkokoh argument – argument kepenulisan. kelengkapan
data yang didapat pada penelitian, fakta, opini, teori dan pandangan –
pandangan beberapa tokoh yang berpengaruh,
agar nantinya sebuah karta tersebut tidak dijadikan sebagai karya yang
omong kosong atau tidak bernilai harganya.
Outline
Karya tulis tidak akan mencapai kesempurnaan
tanpa adanya kerangka penyusunan. Hal ini agar ide – ide dan gagasan dapat tertuang
dan terkonsep dengan baik. Selain itu, dengan kerangka penyusunan tersebut maka
sebuah karya tulis atau esai tidak akan keluar dari batasan yang telah menjadi
ketentuan judul dan tema.
Memperhatikan pemilihan kata
Sebuah karya esai yang baik
adalah mereka yang memperhatikan kosakata kepenulisan. Pemilihan kosa kata pada
kepenulisan adalah harus dilakukan agar pembaca merasa nyaman dengan informasi
yang dituangkan. Memperhatikan basis calon pembaca merupakan slah satu hal yang
sangat penting untuk diperhatikan. Entah itu dari kalangan elit akademisi,
ataupun kalangan umum, yang jelas harus tetap menggunakan bahasa yang formal
agar dapat dipahami.
Kerjakan
Setelah hal yang diatas dipahami,
maka cobalah untuk menulis apa yang ada dalam benak dan pikiran anda, yang berkaitan
dengan pembuatan esai. Dan 3 tahapan selanjut yang harus diperhatikan untuk
menyusun kerangka essay antara lain :
Introduction
Sebagai bentuk awal dalam
pembuatan karya esai adalah
introduction. Dimana statemen ini merupakan bagian awal dari informasi yang
dapat menimbulkan pertanyaan dan banyak bergejolak komentar dari publik. Sebisa
mungkin dalam pembuatan introduction ini,
menuangkan data yang padat, jelas dan akurat sehingga pembaca yang ashik dengan
mencari celah kesalahan dalam tulisan tidak akan terjadi.
Isi
Sebagai inti, semua bahan esai
yang dikumpulkan dan diuraikan akan di terapkan pada bagian isi. Outline atau kerangka
yang baik akan menempatkan bagian isi pada tempatnya. Selain itu, penyusunan
isi pada karya esai harus disertai penguat agar memiliki bobot yang baik. Entah
dari sudut pandang opini ataupun data – data penelitian yang menjadi pembahasan
tema.
Penutup
Penutup merupakan bagian akhir
dari sebuah tulisan, dimana konklusi akan dihadirkan sebagai penutup
pembahasan, lebih terkhusus pada karya esai. Dan ketika karya tulis telah terbuat,
sebagai seorang penulis dilarang menambahkan ide – ide atau gagasan lain yang
akan memperpanjang bacaan. Karena letak dari yang demikian itu ada pada isi.
Judul
Salah satu kiblat dari sebuah
tulisan adalah judul. Judul akan
menentukan tingkat kesuksesan dari seberapa sempurnanya karya tulis yang telah dibuat.
Sehingga cobalah untuk buat sebuah karya dengan judul yang dapat memikat hati
dari sipembaca, sehingga pembaca akan terus berlangganan karya tulis anda.
Contoh karya esai :
Contoh karya esai :
Manfaat menulis untuk kehidupan yang lebih baik
Dalam rutinitas kehidupan kita,
menulis bukanlah hal yang asing lagi. karena hal tersebut sudah menjadi
kebutuhan masyarakat pada keumumannya. Tidak sedikit diantara mereka yang
menjadikan menulis sebagai kegiatan untuk mencari popularitas, pekerjaan, dan kesibukan
yang bermanfaat. Terlebih khusus bagi para pelajar dan mahasiswa yang menyelami
dalam dunia pendidikan, pasti tidak akan pernah lepas dengan kegiatan menulis.
menulis merupakan sebuah kegiatan
untuk menuangkan ide - ide, gagasan, opini dan perasaan yang dituangkan pada
sebuah tulisan. Selain itu, menulis merupakan bentuk komunikasi secara tersurat
atau tidak langsung. Semua bentuk informasi akan terasa jelas dan dapat di
pahami lewat sebuah media kepenulisan.
Menurut KBBI, pengertian
menulis adalah melahirkan pikiran atau perasaan (seperti halnya mengarang,
membuat surat) dengan tulisan. Dan kepenulisan yang baik dan mudah dipahami
akan sangat bergantung pada latar belakang penulis. Mutu dan kualitas
tulisanpun akan sangat diperhitungkan kepada siapa saja yang hendak membaca pada
sebuah informasi tersebut. Yang lebih penting lagi, semua kegiatan kepenulisan
haruslah menyesuaikan dengan basis
pembacanya, entah dari kalangan elet akademisi atau dari kalangan umum.
Dalam perspektif pendidikan,
menulis adalah hal yang sangat urgent demi kelangsungan pembelajar. Dan penulis
akan mengemukaan beberapa manfaat yang berkaitan dengan pendidikan. Yang diantaranya yaitu :
·
Menulis mampu memberikan
rangsangan kepada pembaca agar senantiasa dealektika terhadap apa yang telah
ditulis. Selain itu, menulis akan memancing pengetahuan dan pengalaman yang
tersimpan dalam alam bawah sadar penulis.
·
Menulis akan sangat
membantuk untuk menuangkan ide ide kreatif, dan memberikan rangsangan kepada
penulis yang berkaitan dengan pentalian atau analogi yang tidak akan terjadi
apabila tidak menulis.
·
Menulis sesuatu yang
penting akan menjadikan pelajar pintar dan aktif.
·
Seseorang yang memiliki
kesibukan menulis, berarti dia telah siap untuk selalu dievaluasi tentang
kepenulisan yang berkaitan dengan ide dan gagasan yang telah terkonsep dalam
sebuah kepenulisan.
·
Menulis mampu menyelesaikan
masalah yang dengan menulis tersebut semua unsur – unsur masalah akan dapat diketahui
dan dapat diatasi dengan alat analisa. Entah yang berbentuk pohon berantai atau
SWOT dll.
Dalam pendidikan anak sejak dini,
kegiatan menulis adalah sebuah kegiatan yang sangat baik untuk perkembangan
kinerja otak. karena, dilain sisi menambah pengetahuan dan juga menghilangkan sifat
kepikun pada manusia. Sebagai bentuk analogi yang nyata adalah pada pedang,
semakain sering diasah, maka akan semakain baik dan tajam, begitupun korelasinya dengan otak.
Masih banyak lagi manfaat yang
belum dituliskan, yang berkaiatan dengan menulis akan sangat baik untuk kesehatan, baik secara jasmani maupun rohani. Oleh
sebab itu, nantikan artikel yang selanjutnya.
Tag :
Bahasa Indonesia
0 Komentar untuk "Cara membuat karya Esai dan Contohnya"